Last Updated on 29 Oktober 2024 by MAN 3 BANYUWANGI
Last Updated on 29 Oktober 2024 by MAN 3 BANYUWANGI
Workshop Penyair Goes to School dalam rangka Jambore Sastra Asia Tenggara sukses terselenggara di MAN 3 Banyuwangi pada Jumat (25/10/2024). Kegiatan terpusat di Aula Ma’had Putra Al Hidayah. Terdapat empat penyair yang menjadi narasumber. Mereka adalah Sukardi Wahyudi dari Kutai Kartanegara, Dill Froz Jan dari Malaysia, Tata Irawati dari Balikpapan, dan Erna Winarisih Wiyono dari Sukaraja.
Keempat narasumber menyampaikan materi tentang kepenulisan puisi. Mereka berbagi tips tentang cara merangkai kata menjadi sebuah karya sastra. “Jangan takut untuk berkarya. Dengan sastra, kalian bisa menginspirasi dunia,” pesan Tata Irawati dalam sesi dialog interaktif pada kegiatan tersebut.
Peserta didik MAN 3 Banyuwangi sangat antusias mengikuti kegiatan. Tidak sedikit dari mereka yang aktif bertanya dan menjawab tantangan narasumber untuk menyusun kalimat indah. Yudhistira misalnya. Siswa Kelas XI-1 ini mendapatkan kesempatan untuk membaca puisi karya Dill Froz Jan. Penampilannya mendapat perhatian khusus dari penyair asal Malaysia itu. Selain mendapat buku, dia memperoleh uang Ringgit Malaysia dari Dill Froz Jan.
Pada akhir acara, para penyair memberikan buku puisi karya mereka untuk menambah koleksi perpustakaan MAN 3 Banyuwangi. Sebaliknya, pihak madrasah pun memberikan buku antologi karya siswa kepada para penyair. (Jurnalis Adikarya MANTABB)